Jumat, 17 November 2006

Dikawal ketat :
Saat bicara santaipun, Cak Hery (kiri) dan Prie (Kanan) tetap "dikawal" marinir (tengah)
***
Tanggal 5, bulan Nopember 2006, telah ditetapkan sebagai “waktu” pertemuan alumni SMAN Tumpang. Lokasinya sudah ditetapkan pula, Foodcourt Cijantung Mall -- yang lebih dikenal dengan Pojok Cijantung (POCI) -- salah satu tempat favorit untuk kalangan ABG (dan yang sudah berkeluarga juga) di wilayah perbatasan timur Jakarta. Sesuai laporan yang disampaikan Cak Herry dan Niniek dua hari sebelumnya, yang akan hadir diperkirakan kisaran angka 8 – 10 alumni plus keluarga masing-masing. Its okay.., lumayan banyaklah untuk ukuran “korwil” alumni, yang memang jauh dari induk-nya yang di Tumpang sono !

Karena undangan yang “disebar” di milist tertulis pukul 11.00 wib, maka aku baru masuk kamar mandi jam 9.50 menit (giliran terakhir, setelah Bu Sugeng & 2 Sugeng Yunior, hehehe…). Baru sempat gosok gigi, ngelepas baju dan ngguyur badan 4 gayung, eeeeh… kamar mandi digedor “Bu Sugeng” dengan disertai teriakan, “Yaaah.., ada telpon dari Bapak Herry Depok..!” Waduuh, ada apa gerangan, pikirku. Tangan kanan kuulurkan keluar pintu untuk ngambil HP, dan dari seberang suara Koordinator Lapangan (Korlap) Kapten Herry melaporkan bahwa tepat jam 10.00 Wib (beberapa menit sebelum menelpon) dua anggota Korp Marinir -- yang kebetulan juga alumni SMAN Tumpang -- sudah hadir bersama keluarga dan langsung mengadakan sweeping lokasi, dengan tujuan agar lokasi steril dan acara berjalan lancar dan aman (Paling tidak begitu “laporan” yang aku terima melalui ponselku !). Dengan tergesa, acara mandi aku percepat.

Jam 10.55 Wib, aku sudah sampai lokasi. Tujuan untuk “menggoda” Bu Polwan Niniek -- aku telpon sembunyi-sembunyi dari balik rindangnya bunga bougenville -- sia-sia saja. Bu Polwan lebih sigap dan langsung “menangkap basah” keluargaku (hahaha… nggak sia-sia jadi Polisi, Niek !). Perkenalan dengan alumni yang (ternyata) lebih senior dariku cukup singkat, karena terdiri dari 2 orang marinir, 3 orang pengusaha, 2 orang wiraswastawan, 1 orang ibu rumah tangga, dan beberapa orang yang tidak jelas mata pencahariannya… (lha untuk yang ini, pasti pada gak terima ditulis begini. Tapi tenang aja, pasti orangnya gak baca Blog ini, hehehe…).

Sambil menunggu yang lain datang -- termasuk diantaranya Arie & Nyonya, dan juga Dian & Partner -- suasana tanya kabar kewarasan menjadi topik paling dominan. Harus aku akui, 19 tahun meninggalkan tanah kelahiran (Pakis) membuat aku “tidak kenal” lagi dengan kakak kelasku sejak SD, SMP & SMA (banyak maaf untuk Mbak Ida Maghfuro), juga Fera (teman seangkatan Niniek) yang jelas-jelas masih “dulur” dekatku (anak dari adik Bu Lik-ku di Pakis). Dan sekitar pukul 11.20 Wib, aku sempat membuat “Laporan Pandangan Mata” live dari POCI ke Tumpang. Lewat HP Diah Mustophani (jeneng asline aku ora apal, ketok'e aneh banget se !) beberapa alumni juga ikut say hello pada Dee yang nampaknya lagi momong anaknya. Tapi nang omahe Diah koq ono Lutfi barang yo ?

*** Lagi-lagi bersambung ke tulisan berikutnya : (3) Tibaknya Lebih Rame dari Milist

Special untuk Niniek :
“Nggak usah kuatir, sambungannya udah disiapkan, koq !”

0 comments:

Labels

Alumni (21) Amerika Serikat (1) Angkatan 1995 (1) Anti Korupsi (1) Arab Saudi (1) Arema Malang (1) Artikel (8) ASEAN (1) ay kusnadi (1) Ayusta (1) Bahasa (2) Balitjestro 2008 (1) Bandung (1) Bank Mandiri (1) Bantuan Operasional Sekolah (1) barongan (1) Basketball (1) bca (1) Beasiswa (19) Berita (3) berita duka (1) BHMN (1) Bimbel (1) Biodiversity (1) Bisnis (1) bisnis online (1) Blog (5) bondan winarno (1) BOS (3) Buku (1) Buku Paket (1) Bulan Bahasa (1) Bullying (1) Bursa Kerja (1) Candi Kidal (1) Class Meeting (1) Dee (1) dollar gratis (1) Dumpul (1) dunia maya (1) Ekstrakurikuler (5) Facebook (2) Fair Play (1) Fisika (1) Friendster (1) Futsal (1) gado gado (1) Global Warming (1) Google (1) Gunung Tabor (1) Guru (10) Gus Dur (1) HUT ke-30 (1) IKAPALA (1) imam gozali (1) Inggris (1) Inspirasi (1) Internet (1) IPB (1) Iptek (3) Istana Negara (2) ITB (1) Jabodetabek (1) Jambi (1) Jawa Timur (4) Jepang (1) jerman (3) Jeru (1) Jilu (1) Jombang (1) Jusuf Kalla (1) Kabupaten Malang (4) kampus (1) karir.com (1) Kegiatan (1) Kelas A4 (1) Kelas XII (1) Kemendikbud (3) Kemendiknas (1) Kemneterian Pendidikan dan Kebudayaan (1) Kepala Sekolah (1) Kesehatan (3) KH. Abdurrahman Wahid (1) Kiat Jitu (1) Komik (1) Komunitas (1) kosmetika (1) Kota Batu (1) Kota Malang (5) Kuliah (1) kuliner (1) kusti (2) launching (1) Lingkungan (1) LIPI (1) Lowongan (1) Lulusan 2008 (1) M. Nuh (1) Mahasiswa (2) Mahasiswa Baru (2) Mahkamah Konstitusi (1) maknyus (1) Malang (3) Malang Raya (1) Malangsuko (1) Malaysia (1) Matematika (1) Mendiknas (1) Mendit (1) Menkominfo (1) Menulis (2) Menulis Ilmiah (1) Minat Baca (1) Motto Kelas (1) nDangdut (1) Nostalgia (2) Otonomi Daerah (1) Pahlawan Nasional (1) pak temun (1) Pancasila (1) panggung terbuka (1) Pelajar (1) Pelajaran (1) Pemerintah (1) Pendidikan (11) Pendidikan Nasional (6) Penelitian Ilmiah Remaja (2) Perbankan (1) Perguruan Tinggi (3) Perguruan Tinggi Swasta (2) Permen Karet (1) Pertamina (2) Pilkada (1) PMP (1) PMR (1) Pornografi (1) pramuka (2) Precet (1) Profil (2) PTN (3) PTS (1) Redaksi (1) remaja (2) reuni (5) Rintisan Sekolah Berstandar Internasional (3) Riset (1) RSBI (4) Rujak Cingur (1) S-1 (1) S1 (1) S2 (1) S3 (1) Sains (1) Sarjana (1) SBI (1) SD (5) Sejarah (3) Sekolah Hijau (1) Sepakbola (2) sepeda (1) Situs (1) SMA (17) SMA Kebon Tebu (1) SMAN 1 Malang (1) sman tumpang (3) SMANETA (10) Smansa (1) SMK (1) SMKN Turen (1) SMP (4) SNMPTN (2) SNMPTN Online (1) soeharto (1) STT Telkom (1) sugeng hadiono (1) Sukoanyar (1) Surabaya (1) Tahun 2013 (1) Tahun Baru (1) Taiwan (1) Tawuran (1) teknologi (3) Tes Online (1) Tips (5) Tomik HS (1) Trik (1) Try Out Online (1) Tulus Ayu (1) Tumpang (2) UAN (2) UASBN (1) UGM (2) UI (1) Ujian (2) Ujian Akhir Nasional (1) Ujian Nasional (5) Ujian Nasional 2010 (1) Ujian Nasional 2011 (1) Ujian Nasional 2012 (1) UM (1) UMB (1) UN (7) UN 2010 (5) UN 2012 (1) Universitas (1) Universitas Brawijaya (1) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (1) Universitas Paramadina (1) UNS Solo (1) Virus (1) wafat (1) Wakil Gubernur (1) website (2) Wendit Water park (1) Wisata (2) wisnuwardhana-narasinghamurti (1) www.smantumpang.com (1)
Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!